Minggu, 05 Agustus 2012

Kue Putu Ayu

Alhamdulillah hari sabtu kemarin dapat orderan
Mba Tima di Krakatau
Danke mba Tima
Semoga Berkenan
Resep:
5 telur
200gr gula pasir
1 sdm emulsifier
250 gr terigu
200 ml kara
Daun pandan /Pasta pandan secukupnya
1/2  kelapa yang sedang kupas di parut.
beri garam aduk rata.

cara membuat:
oles cetakan putu ayu dengan minyak ,
beri kelapa parut, padatkan.

blender daun pandan dengan santan kental, 
kemudian saring

kocok telur, gula & emulsifier sampai kental.
masukkan terigu bergantian dengan santan
yg sudah disaring tadi

masukkan kedalam cetakan , kukus 15 menit

note : kara bisa di ganti santan kental

Tidak ada komentar:

Posting Komentar